
Motor Yang di Gunakan Kedua Korban Kecelakaan Tunggal
Sumedang- Dua siswi kelas X SMK di Sumedang, mengalami luka kritis setelah alami kecelakaan tunggal menabrak tembok rumah warga, Senin (22/12/2025) sekitar pukul 11.00 WIB.
Kedua korban yang berboncengan diduga mengalami rem blong saat melintas di jalan menurun Ruas Cilipilung-Kareumbi, Dusun Ciliping RT 01 RW 15, Kelurahan Pasanggrahan Baru, Kecamatan Sumedang Selatan.
Korban diketahui bernama Putri Aulia Syabila (15) dan Geitsa Kamilya (15), yang merupakan siswa kelas X SMK Informatika. Keduanya sempat tergeletak bersimbah darah sebelum ditolong warga dan dilarikan ke RSUD Umar Wirahadikusumah untuk mendapatkan perawatan medis intensif.
Saksi sekaligus pemilik rumah yang tertabrak, Sudrajat, mengaku mendengar suara benturan keras dari luar rumahnya. Saat keluar, kedua korban sudah tergeletak di depan rumah dalam kondisi memprihatinkan.
“Pas buka pintu sudah tergeletak di sini. Korbannya dua orang, anak sekolah SMK Informatika. Darah di mana-mana,” ujar Sudrajat.
Warga menduga sepeda motor Honda Beat bernomor polisi Z 4759 AAL yang dikendarai korban mengalami rem blong saat melaju di jalan menurun sebelum tikungan tajam. Sebelum menabrak tembok, korban sempat berteriak meminta tolong.
Sudrajat menambahkan, lokasi tersebut kerap menjadi titik rawan kecelakaan, terutama melibatkan sepeda motor matik.
“Di sini sering kecelakaan. Jalannya menurun dan belokannya tajam. Biasanya motor matic kalau rem panas bisa blong,” jelasnya.
Hingga kini, kedua korban masih menjalani penanganan intensif di Instalasi Gawat Darurat RSUD Umar Wirahadikusumah Sumedang.
Petugas Unit Gakkum Satlantas Polres Sumedang telah mendatangi lokasi kejadian, mengamankan barang bukti sepeda motor, serta meminta keterangan saksi. Kasus kecelakaan tunggal tersebut masih dalam penyelidikan untuk mengetahui penyebab pasti kejadian.
Posting Komentar