![]() |
| Buku Mengapai Potensi Tanpa Batas |
Majalengka- Buku Pemberdayaan Ekonomi Pemuda: Menggapai Potensi Tanpa Batas karya jurnalis muda asal Majalengka, Adhim Mugni Mubaroq, resmi diluncurkan dan telah beredar di pasaran. Buku ini mengulas praktik sukses pembinaan pemuda Papua dan Aceh berbasis pendampingan nyata hingga kemandirian kolektif.
Karya tersebut mendapat perhatian luas serta testimoni dari sejumlah tokoh nasional, di antaranya mantan Wakil Presiden RI Ma’ruf Amin, Prof. Rhenald Kasali, Ario Bimo Nandito Ariotedjo, hingga sejumlah pejabat dan tokoh muda nasional.
Peluncuran buku akan dirangkai dengan Seminar Bedah Buku yang digelar Keluarga Mahasiswa Majalengka (KEMKA) Jakarta pada Minggu, 21 Desember 2025, pukul 08.00–12.00 WIB di Aula Student Center UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.
Ketua Pelaksana, Aldi Muhamad Rifaldi, mengatakan kegiatan ini menjadi ruang berbagi pengalaman pembangunan berbasis pemuda. “Buku ini memberi contoh konkret bagaimana pemuda daerah bisa menjadi penggerak perubahan,” ujarnya.
Buku setebal lebih dari 150 halaman ini merangkum hasil observasi lapangan Adhim selama lebih dari dua tahun di Papua dan Aceh, termasuk perjalanan Papua Youth Creative Hub (PYCH) dan replikasinya di Aceh melalui AMANAH Youth Creative Hub.
Adhim menegaskan, keberhasilan pembangunan Papua tidak cukup dengan konsep administratif, melainkan pendampingan langsung dan berkelanjutan. Buku ini juga mengulas implementasi Inpres Nomor 9 Tahun 2020 serta peran lintas sektor dalam percepatan kesejahteraan Papua.
Buku tersebut dinilai sebagai refleksi penting pembangunan nasional yang menempatkan pemuda sebagai pusat perubahan menuju Indonesia Emas 2045.

Posting Komentar