![]() |
| Kondisi Longsor Yang Terjadi |
Tebing setinggi sekitar 25 meter dengan lebar 10 meter dilaporkan longsor, menyebabkan sedikitnya lima pohon di sekitarnya ikut tumbang dan menutup badan jalan. Akibat kejadian tersebut, arus lalu lintas di jalur nasional penghubung Bandung-Cirebon ini sempat tersendat.
Petugas gabungan yang terdiri dari TNI, Polri, BPBD, Tagana dan unsur terkait langsung bergerak ke lokasi setelah menerima laporan dari warga. Evakuasi material longsor berupa tanah dan batang pohon yang melintang di jalan segera dilakukan pemotongan untuk membuka kembali akses kendaraan.
Danramil Tanjungsari, Kapten Inf Agus Hermawan, mengatakan longsor dipicu oleh tingginya intensitas hujan yang mengguyur kawasan tersebut sejak sore hari.
“Ini akibat intensitas hujan yang cukup tinggi, sehingga tebing setinggi 25 meter dengan lebar sekitar 10 meter mengalami longsor. Sedikitnya lima pohon ikut terbawa dan menutup jalan,” ujar Agus Hermawan di lokasi kejadian.
Hingga malam hari, petugas gabungan masih melakukan proses pembersihan material longsor dengan peralatan seadanya, sembari memastikan kondisi lereng aman dari potensi longsor susulan.
Sementara itu, petugas kepolisian memberlakukan rekayasa lalu lintas dengan sistem buka tutup untuk mengurai kepadatan kendaraan dari kedua arah. Pengguna jalan pun diimbau untuk meningkatkan kewaspadaan, khususnya saat melintasi jalur rawan longsor di kawasan Cadas Pangeran.
Pihak berwenang juga mengingatkan masyarakat agar berhati-hati dan memantau informasi terkini, mengingat curah hujan di wilayah Sumedang masih berpotensi tinggi.

Posting Komentar