Kemeriahan Lomba dan Pameran Lukisan di Sumedang Creative Center



Lomba lukis yang diselenggarakan di Sumedang Creative Center pada hari Minggu, 7 September 2025 berlangsung sukses dan meriah.


Acara yang berlangsung sehari penuh ini diselenggarakan oleh Disparbudpora Sumedang, berkolaborasi dengan Dekranasda Sumedang, didukung penuh oleh Bank BJB dan Ekspresi Karya Nusantara.


Sambutan yang sangat inspiratif dari Ketua Dekranasda Sumedang, Susi Gantini, menumbuhkan semangat dan motivasi para peserta, sekaligus menjadi penanda bahwa lomba resmi dimulai.


Bayu Angora selaku kurator menjelaskan bahwa tema utama acara ini adalah Bhinneka Tunggal Ika sebagai jati diri bangsa yang mewujud dalam spirit keseharian, termasuk dalam kreativitas berkarya dan karakter berkesenian.


MC Tika Garnish membawakan acara dengan sangat meriah. Acara ini juga turut dimeriahkan oleh penampilan musik dari Aep Joe dan Aco Mallos. Kolaborasi antara tiupan suling yang syahdu dengan petikan gitar yang sangat memukau.


Lomba diikuti oleh 85 peserta yang terbagi dalam 3 kategori:

* Kategori A = TK + PAUD

* Kategori B = SD kelas 1 2 3

* Kategori C = SD kelas 4 5 6


Juara 1 2 3 di setiap kategori mendapatkan piala dari BJB dan uang pembinaan dari Pemkab Sumedang. Juara harapan beserta 10 karya pameran terbaik mendapatkan piala dan piagam penghargaan.


Adang Hutomi selaku ketua dewan juri memutuskan list para juara sebagai berikut:


Juara Kategori A

Juara 1 = Jasmine Almaira

Juara 2 = Aisha

Juara 3 = Arkan Alzio

Juara 4 = Arwa Banafsha

Juara 5 = Gabi Bella

Juara 6 = Nasyifa Aulia


Juara Kategori B

Juara 1 = Gibran Shakeel

Juara 2 = Azizah Salsabila

Juara 3 = Yolita

Juara 4 = Excely

Juara 5 = Hazard Mirza

Juara 6 = Atthaya Aldzikra


Juara Kategori C

Juara 1 = Naura Shafa

Juara 2 = Dila Rismayanti

Juara 3 = Qaireen Syafiqa

Juara 4 = Adhia Shaka

Juara 5 = Cheryl Zakira

Juara 6 = Riska Bella


List peserta terpilih yang karyanya dipamerkan di gallery:

Adnan • Afwa • Akselia • Alea • Almira • Alnaira • Anindya • Aulia • Azzahra • Faqih • Faruki • Fauzil • Felicia • Hannifa • Jauza • Kanzia • Keyla • Keysha • Khaira • Khairani • Kireina • Kireyna • Marsya • Muthia • Nabila • Naura • Nayyara • Nazwa • Putri • Raizan • Shinfany • Syahira • Viona • Zafira • Zahira • Zaida • Zyilqifa


Endang, Ujang, Tendy, selaku tim panitia menyampaikan bahwa karya para juara beserta puluhan karya terpilih lainnya dipamerkan di Sumedang Creative Center, terbuka untuk umum dan bisa disaksikan hingga satu pekan ke depan.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama